So Aja

Baca online: cerpen, puisi, naskah drama, surat

0 Komentar 16/06/13 | @ 09.56

Ragam laporan tidak bisa dipetakan secara jelas. Tetapi macam-macam laporan yang berhasil ditemukan ragam laporan berdasarkan: 1) maksud laporan dan bentuk laporan.

Ragam Laporan Berdasarkan Maksud Laporan

Ragam laporan berdasarkan maksud dapat dibedakan menjadi: 1) Laporan periodis, 2) Laporan kemajuan, 3) Laporan hasil uji, 4) Laporan rekomendasi, 5) Laporan penelitian dan 6) Laporan kegiatan.

Laporan periodis

Laporan periodis atau dikenal dengan laporan berkala, yaitu laporan yang dibuat dalam jangka waktu tertentu, misalnya laporan bulanan, triwulan, semester, ataupun tahunan. Hal itu tergantung dari kebutuhan. Laporan ini biasanya disusun oleh Kepala Bagian, Kepala Sekolah, ataupun pimpinan perusahaan.

Laporan kemajuan

Laporan kemajuan adalah laporan yang bertujuan untuk menyediakan informasi tentang kemajuan/perkembangan, perubahan, atau tahap yang sudah dicapai suatu rencana usaha. Misalnya laporan pembangunan bendungan. Di dalam laporan tersebut terdapat tahap-tahap yang dilalui mulai dari perencanaan, hingga pelaksanaan, dan perkembangan terkini dari bendungan yang sedang dibangun.

Laporan hasil uji

Laporan hasil uji adalah laporan yang digunakan untuk memberikan informasi tentang pengetahuan suatu benda dari hasil uji sesuatu. Misalnya laporan mengenai kondisi suatu bangunan, pabrik, atau sumber daya alam.

Laporan rekomendasi

Laporan rekomendasi adalah laporan yang digunakan untuk menyediakan keterangan dasar atau pujian terhadap suatu hal untuk pertimbangan dalam menentukan tindakan berikutnya. Misalnya laporan tentang lokasi perumahan dan alternatif cara memaksimalkan potensinya.

Laporan penelitian

Laporan penelitian adalah laporan yang dibuat untuk memberitahukan penemuan yang belum diketahui sebelumnya dan diperoleh dari hasil percobaan, penyelidikan, kuesioner, dsb yang dilakukan secara intensif. Misalnya laporan penelitian tentang manfaat cabai untuk pertumbuhan tinggi badan.

Laporan kegiatan

Laporan kegiatan adalah laporan yang dibuat setelah melaksanakan suatu kegiatan. Misalnya laporan perjalanan, yaitu laporan yang dibuat setelah melaksanakan kegiatan perjalanan di Pulau Bali.

Ragam Laporan Berdasarkan Bentuk Laporan

Berdasarkan bentuknya, laporan dijabarkan sebagai: 1) Laporan formulir isian, 2) Laporan Surat, dan 3)Laporan memorandum.

Laporan formulir isian

Laporan formulir lisan adalah laporan yang bentuknya berupa formulir isian/blangko yang isinya mengarah pada tujuan yang ingin dicapai. Laporan seperti ini biasanya bersifat rutin atau dilakukan secara berkala tetapi waktu yang membatasi biasanya sedikit, misalnya mingguan atau harian.

Laporan Surat

Laporan surat adalah laporan yang berbentuk surat. Surat ini seperti surat pada umumnya, hanya ada subjek yang ingin disampaikan agar dapat diketahui oleh penerima laporan. Apabila yang dipilih adalah laporan berbentuk surat, maka nada dan pendekatan yang dilakukan bersifat pribadi. Laporan berbentuk surat dapat digunakan menyampaikan segala macam topik.

Laporan memorandum

Laporan memorandum adalah laporan yang berbentuk memorandum. Laporan ini ditulis seperti surat hanya saja biasanya lebih singkat. Laporan memorandum sering digunakan untuk menulis laporan singkat dalam bagian-bagian suatu instansi. Misalnya dari atasan untuk bawahan dalam suatu hubungan kerja.

Label: